Acungkan 2 Jari Ratna Sarumpaet Mengaku Bersalah dan Siap Dipenjara

Ratna Sarumpaet saat sidang (Foto Kompas)
Ratna Sarumpaet saat sidang (Foto Kompas)

TERDEPAN.CO.ID,BATAM- Ratna Sarumpaet mengaku bersalah dan siap di penjara atas kasus penyebaran berita bohong atau hoaks di Media sosial, Hal itu dia sampaikan dalam sidang perdana mengadili dirinya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (28/2/2019) pagi.

“Semenjak saya ditangkap, saya memang betul melakukan kesalahan dan kalau Saya dipenjara, saya enggak masalah ” terang Ratna di hadapan majelis hakim.

Bacaan Lainnya

Terdakwa Ratna Sarumpaet menuturkan, kasus yang menimpa Dirinya mengenai dirinya yang dianiaya, Dia merasakan ada pengaruh politik yang kuat selama dirinya menjalani proses penyidikan.

Ratna juga tidak menjelaskan lebih lanjut pengaruh politik seperti apa yang dimaksud karena majelis hakim menyarankan hal itu disampaikan lebih lanjut saat sidang berikutnya.

“Saya salah, oke, tapi yang terjadi pada peristiwa penyidikan (saya) ada ketegangan yang menyadarkan Saya bahwa ini politik. Maka dari itu saya ajak marilah kita jadi hero untuk bangsa ini,” tutur Ratna.

Dalam persidangan Ratna Sarumpaet memakai kerudung warna pink didampingi Atiqah Masuk Ruang Sidang dan Ratna Sarumpaet Acungkan 2 Jari kearah kamera.

Sumber Kompas.Com

Editor : IKA

 

 

 

TERDEPAN TV

Pos terkait