Dekatkan Diri Dengan Jajaran Kolonel Gabriel Lema Lakukan Lawatan Perdana

Batam, Terdepan- Kunjungan Perdana Komandan Korem (Dandrem) 033/Wira Pratama,  Kolonel Inf.Gabriel Lema S.Sos ke Markas Bhatalyon Yonif Raider 136/Tuah Sakti di sambut dengan rasa suka cita,  rabu (15/11/17) di dampingi istri sekaligus sebagai Ketua Bhayangkari Korem 033/ WP.

Penghormatan dan sambutan di tandai dengan pengalungan rangkaian karangan bunga di sambut dengan sorak gembira serta penghormatan dengan di lanjutkan memanggul petinggi Angakatan Darat (AD)oleh prajurit Yonif Raider Khusus 136/ TS sebagai pemimpin prajurit kawasan Korem 033/WP.

Bacaan Lainnya

Kepala Penerangan Korem, Mayor Inf AR Sipahutar, dalam releasnya mengatakan,  lawatan Perdana Danrem 033/WP Kolonel Inf.Gabriel Lema merupakan langkah awal untuk  mendekatkan diri ke satuan jajaran .

” Setelah di lantik menjadi Danrem 033/WP pada hari Sabtu 11 November 2017 di Makodam I/Bukit Barisan langsung mendatangi satuan untuk melihat langsung bagaimana pelaksanaan tugas di satuan baik satuan tempur maupun satuan Korwil, ” jelasnya.

Korem 033/WP sendiri membawahi 4 Kodim yaitu Kodim 0315/Bintan di Tanjungpinang ,Kodim 0316/Batam,Kodim 0317/TBK dan Kodim 0318/Natuna serta 1 Satuan Tempur yaitu, Bhatalyon Yonif Raider Khusus 136/Tuah Sakti yang berada di Trembesi Barelang Batam. (Ika)

 

TERDEPAN TV

Pos terkait