Wihara Ksitigarbha Mengalami Penurunan Pengunjung

Patung Seribu Tanjung Pinang
Patung Seribu Tanjung Pinang

Terdepan.co.id,Tanjungpinang-Vihara Seribu Patung atau seribu wajah, itulah julukan yang diberikan kepada Vihara Ksitigarbha Bodhisattva.

Vihara yang letaknya  dijalan Asia Afrika ini berjarak  hanya 14 km dari Kota Tanjungpinang .

Bacaan Lainnya

Vihara ini  diresmikan pada tahun 2017 sebagai tempat wisata yang berada di Kota Tanjungpinang, Provinsi kepri.

Masyarakat Kota Tanjungpinang menjuluki  Vihara ini dengan sebutan Vihara Seribu Wajah. Karena terdapat 1000 wajah patung yang berbeda.

Di awal  peresmian pada tahun lalu,Vihara ini selalu  di kunjungi oleh Wisatawan luar negeri maupun  Wisatawan dalam negeri.

Namun, pada tahun 2019 ini, mengalami penurunan  pengunjung, di karenakan beberapa faktor antara lain, karena tiket pesawat melambung tinggi.

Untuk masuk ke vihara ini, kita hanya cukup membayar Rp5.000,- per orang, sudah termasuk parkir.

Ari penjaga tiket Wihara Ksitigarbha ini mengatakan, untuk tahun 2019 ini mengalami penurunan pengunjung,yang dimungkinkan karena harga pesawat melambung tinggi.

Ramainya pengunjung pada hari Imlek tahun 2019 ini, setelah Imlek mengalami penurunan pengunjung,”Ucap Ari.

Ari menegaskan bahwa dalam perbandingan pada tahun 2018 ,setiap hari  mencapai 300 pengunjung,sementara pada tahun 2019 ini, setiap hari hanya 100 pengunjung saja.

Penulis : M. Hollul

Editor : IKA

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

TERDEPAN TV

Pos terkait